Kehadiran kamera mirrorless mulai menguat di pasaran, dan diidamkan banyak orang. Setipe dengan kamera DSLR tapi dalam versi yang lebih ringkas, serta fitur yang canggih. Mirrorless semakin mendapat tempat di hati para fotografer, sebab hasil bidikannya yang sempurna. Salah satu jenisnya ialah Kamera Olympus yang berhasil memikat pasar. Ada beberapa alasan kenapa kamera ini selalu menjadi andala, ingin tahu? Simak ulasan berikut.
Keunggulan Jenis Kamera Mirrorless yang Mempesona
1. Ukuran Kamera Lebih Ringkas
Satu hal yang perlu anda ketahui bahwa kamera mirrorless, tidak lagi memakai cermin pembalik. Tidak seperti kamera DSLR yang masih menggunakannya, tepat di depan sensor kamera. Hal tersebut yang membuat bodi kamera jauh lebih kecil, dan ramping. Produk kamera satu ini mempunyai sensor Four Thirds System. Bagian sensor memiliki crop factor 2x dibandingkan full frame. Sehingga kamera terlihat mudah untuk dibawa kemanapun.
2. Sensor Kamera yang Tajam
Para fotografer sangat menyukai kualitas gambar Kamera Olympus, karena hasilnya tajam dan kontrasnya tepat. Hasil jepretan kamera mempunyai dynamic range, dan peformanya jempolan. Banyak yang mengkhawatirkan masalah sensor kamera ini, tapi kenyataannya tidak menghalangi keunggulan kamera. Kualitas kamera saat mengambil foto tetap berada diatas rata-rata. Bahkan sekalipun anda berada di ruangan minim cahaya, tetap hasilkan gambar yang tajam.
3. Pilihan Lensa yang Beragam
Sebutan kamera Four Thirds System karena ukuran sensornya, sekitar 18 mm x 13,5 mm atau 4/3 inci. Dengan sistem ini anda bisa mengganti lensa kapanpun, dan tidak bergantung satu merk saja. Anda juga tidak perlu repot jika ingin memakai lensa, dari pabrikan lainnya. Terdapat sekitar 100 lensa yang bisa anda pilih, mulai dari lensa wide hingga tele 600 mm. Jadi anda bebas menggunakan lensa yang mana saja, sesuai dengan kebutuhan fotografi anda.
4. Peforma Stabil dan Tinggi
Kamera Olympus memberikan stabilisasi 5-axis, dan bisa dipasang lensa Micro Four Third jenis apapun. Stablisasi ini dilakukan pada sensor, bukan pada lensa seperti kamera DSLR. Meskipun memakai lensa 12 mm ketika mengambil gambar, hasilnya masih bisa fokus dengan kecepatan shutter 1/30. Kemudian ketika stabilisasi diaktifkan maka kecepatan ambil gambar, terangkum dalam shutter 1 detik. Anda tidak perlu mendongkrak ISO, demi mendapatkan gambar tidak blur.
5. Kelengkapan Fitur yang Canggih
Pada kamera konnvensional kemampuan foto long esposure, merupakan hal yang sulit. Kerap kali terjadi kesalahan eksposur ketika mengukur kecepatan, dan hasil foto tidak bagus. Untuk menyesuaikan bidikan anda pun memerlukan waktu beberapa menit. Ditambah lagi proses editing untuk mempercantik foto, dan memakan waktu berjam-jam. Jadi bisa dikatakan kamera biasa kurang efektif, untuk kegiatan fotografi.
Maka dari itu Kamera Olympus melengkapinya, dengan foto long exsposure. Dihadirkan lewat Live Composite pada produk kameranya. Sehingga gambar eksposur dapat dihasilkan dengan mudah. Tidak perlu khawatir lagi masalah paparan sinar berlebih, atau kondisi over exposure. Kegunaan fitur tersebut untuk membuat eksposur dasar, dan mengubah kecerahan serta mereka cahaya. Baru setelahnya mengambil gambar saat hasilnya sesuai keinginan.
Seiring berkembangnya zaman turut mengubah pula kecanggihan kamera. Jika dibandingkan dengan kamera konvensional, kamera mirrorless tetap memiliki keunggulan. Bentuknya ramping dan kecil, serta mudah untuk dibawa kemanapun. Meskipun begitu soal kualitas jangan diragukan, ketajaman bidikan hampir bahkan melebihi kamera DSLR. Selain itu lensa kamera bisa diubah-ubah dengan merk lain, menyesuaikan saja pada kebutuhan ambil foto.
ADS HERE !!!